Materi presentasi kel 1 xi mia 1

9
MATERI PRESENTASI BIOLOGI JARINGAN MERISTEM SMA NEGERI 1 KARANGGEDE

Transcript of Materi presentasi kel 1 xi mia 1

Page 1: Materi presentasi kel 1 xi mia 1

MATERI PRESENTASI BIOLOGI

JARINGAN MERISTEM

SMA NEGERI 1 KARANGGEDE

Page 2: Materi presentasi kel 1 xi mia 1

DISUSUN OLEH :

1. ALFIANA RAHMAWATI2. ALVERNIA REDA

SEPTIANI3. ASRI WULANDARI4. BAMBANG TRIATMODJO

Page 3: Materi presentasi kel 1 xi mia 1

Pengertian jaringan meristemJaringan meristem adalah jaringan muda yang terdiri dari sekelompok sel- sel tumbuhan yang aktif membelah.

Page 4: Materi presentasi kel 1 xi mia 1

CIRI – CIRI JARINGAN MERISTEM:Bentuk dan ukuran selnya samaDinding selnya tipisSelnya penuh dengan protoplasmaIsi sel tidak mengandung zat makananSel muda dan belum mengalami diferensiasi dan spesialisasi

Berdinding tipis, protoplasma banyak, vakuola kecil, inti besar, plastida belum matangdan berbentuk sama ke segala arah

Page 5: Materi presentasi kel 1 xi mia 1

Pembagian jaringan meristem

Jaringan meristem dapat dibagi menjadi 2 macam :1. Jaringan meristem primer jaringan meristem yang merupakan perkembangan lebih lanjut dari pertumbuhan embrio. Contoh : ujung batang, dan ujung akar.Meristem yang terdapat di ujung batang dan ujung akar disebut meristem apikal. Kegiatan jaringan meristem primer menimbulkan batang dan akar bertambah panjang.Pertumbuhan jaringan meristem primer disebut pertumbuhan primer.

2. Jaringan meristem sekunder jaringan meristem sekunder adalah jaringan meristem yang berasal dari jaringan dewasa yaitu kambium dan kambium gabus. Pertumbuhan jaringan meristem sekunder disebut pertumbuhan sekunder

Page 6: Materi presentasi kel 1 xi mia 1

Kegiatan jaringan meristem menimbulkan pertambahan besar tubuh tumbuhan.Contoh jaringan meristem sekunder yaitu pertambahan kambium.Kambium adalah lapisan sel – sel tumbuhanyang aktif membelah dan terdapat diantara xilem dan floem. Aktivitas kambium menyebabkan pertumbuhan sekunder, sehingga batang tumbuhan menjadi besar. Ini terjadi pada tumbuhan dikotil dan Gymnospermae (tumbuhan berbiji terbuka).Pertumbuhan kambium kearah dalam lebih aktif dibandingkan pertumbuhan kambium kearah luar, sehingga menyebabkan kulit batang lebih tipis dibandingkan kayu.

Page 7: Materi presentasi kel 1 xi mia 1

Berdasarkan letaknya jaringan meristem dibedakan menjadi tiga yaitu :

1. Meristem apikal adalah meristem yang terdapat pada ujung akar dan pada ujung batang. Meristem apikal selalu menghasilkan sel – sel untuk tumbuh memanjang.

2. Meristem inter kalar atau meristem antara adalah meristem yang terletak diantara jaringan meristem primer dan jaringan dewasa. Contohnya adalah batang rumput – rumputan (graminae). Pertumbuhan meristem ini menyebabkanpemanjangan batang lebih cepat, sebelum tumbuhnya bunga.

3. Meristem lateral atau meristem samping adalah meristem yang menyebabkan pertumbuhan sekunder. Meristem ini disebut juga sebagai kambium.

Page 8: Materi presentasi kel 1 xi mia 1

Keterangan lain :

• Sel – sel meristem membelah terus untuk menghasilkan sel – sel baru, beberapa hasi pembelahan akan tetap berada dalam jaringan meristem dan disebut sel inisial atau sel permulaan. Sedangakan sel – sel baru yang digantikan kedudukannya oleh sel meristem disebut derivatif.

Page 9: Materi presentasi kel 1 xi mia 1

TERIMA KASIH ^_^