ETIKA PRESENTASI siap

12
SERTIFIKAS I DAN LISENSI ETIKA PROFESI

Transcript of ETIKA PRESENTASI siap

Page 1: ETIKA PRESENTASI siap

SERTIFIKASI DAN

LISENSI

ETIKA PROFESI

Page 2: ETIKA PRESENTASI siap

LATAR BELAKANG

Harapan mendapatkan perlindungan akan profesi yang digeluti merupakan harapan semua orang. Hal ini dimaksudkan agar profesi tersebut benar-benar dapat dilakukan dengan baik dan dapat memberikan hasil yang juga baik. Di samping itu, agar orang yang menggeluti profesi tersebut merasa aman dalam melaksanakan pekerjaannya karena jelas dilindungi oleh aturan yang telah disepakati oleh kelompok profesi tersebut dan diakui oleh kelompok profesi lain.

Page 3: ETIKA PRESENTASI siap

PENGERTIAN SERTIFIKASI– Istilah sertifikasi berasal dari bahasa Inggris ’certification’ dengan  yang berarti keterangan, pengesahan, ijazah, sertifikat. International Institute for Environment Develpoment (IIED), pengertian sertifikasi adalah Prosedur dimana pihak ketiga memberikan jaminan tertulis bahwa suatu produk, proses atas jasa telah memenuhi standar tertentu, berdasarkan audit yang dilaksanakan dengan prosedur yang disepakati. 

– Ikatan ahli Geologi Indonesia, mendefinisikan sertifikasi adalah standarisasi secara profesional bagi mereka yang kompeten di bidang pekerjaan masing-masing yang dikelola dan dibina oleh Organisasi Profesi.

Page 4: ETIKA PRESENTASI siap

PENGERTIAN LISENSI• Lisensi adalah suatu bentuk penyerahan hak dari

satu pihak ke pihak lain sesuai dengan perjanjian yang disepakati untuk memproduksi atau mempergunakan sesuatu.

Menurut PH Collin, Pengertian Lisensi ialah Perjanjian di mana seseorang diberikan hak milik atau hak istimewa untuk memproduksi sesuatu atau menggunakan sesuatu, tapi tidak penjualan langsung

Page 5: ETIKA PRESENTASI siap

PERBEDAAN SERTIFIKASI DAN LISENSISertifikat diberikan kepada mereka yang telah menempuh dan menyelesaikan program pendidikan di program studi pengembangan kurikulum dan teknologi pendidikan dan memenuhi semua persyaratan untuk dapat menyandang profesi tersebut. Sertifikat diberikan pada saat mereka dinyatakan telah lulus atau saat wisuda bersamaan dengan penerimaan ijazah sarjana dan/atau akta mengajar. Atau sertifikat diberikan kepada mereka yang telah mengikuti pelatihan/seminar dilaksanakan oleh Organisasi profesi.

Lisensi diberikan kepada mereka yang telah mengikuti serangkaian tes yang diberikan oleh organisasi profesi dan dinyatakan lulus. Dengan kata lain. Lisensi diberikan dan berlaku untuk jangka waktu 5 tahun, setelah itu pemegang lisensi harus dites kembali kompetensinya untuk mendapatkan perpanjangan lisensinya.

Page 6: ETIKA PRESENTASI siap

MANFAAT SERTIFIKASI1. Melindungi organisasi dan anggota profesi dari praktek

penyelenggraan layanan sesuai tugas dan fungsi yang tidak kompeten sehingga dapat merusak citra organisasi profesi itu sendiri.

2. Melindungi masyarakat atau warga negara dari praktek layanan yang merugikan dan tidak dapat dipertanggungjawabkan dapat menghambat kepentingan yang lebih luas.

3. Mendorong upaya pembinaan sumber daya manusia yang memiliki kualifikasi yang dipersyaratkan oleh organisasi profesi.

4. Sebagai wahana dalam penjaminan mutu bagi lembaga atau organisasi profesi yang bertugas mempersiapkan anggotanya untuk memberikan layanan secara berkualitas.

5. Melindungi dan memelihara organisasi profesi dalam menyelenggarakan tugas dan fungsinya dari kepentingan internal dan eksternal yang berpotensi menimbulkan menyimpang dari ketentuan-ketentuan yang berlaku.

Page 7: ETIKA PRESENTASI siap

LANJUTAN

6. Sarana akuntabilitas publik.7. Pengembangan karir dalam masyarakat bagi

anggota profesi.8. Menerapkan etika dan standar nilai yang

mengatur kinerja dan layanan profesi.

Page 8: ETIKA PRESENTASI siap

Dasar Hukum

• Undang – undang no 18 tahun 1999 tentang Jasa Konstruksi.

• Peraturan pemerintah no 28 tahun 2000 tentang Usaha dan peran masyarakat jasa konstruksi Presiden Republik Indonesia

• Peraturan Pemerintah No. 4 Tahun 2010 Tentang Perubahan Peraturan Pemerintah No. 28 Tahun 2000 tentang Usaha dan Peran Masyarakat Jasa Konstruksi

• Keputusan Menteri Permukiman dan Prasarana Wilayah No. 369/KPTS/M/2001 tentang Pedoman Pemberian Izin Usaha Jasa Konstruksi Nasional

• Peraturan Lembaga Pengembangan Jasa Konstruksi No. 11 Tahun 2006 tentang Registrasi Usaha Jasa Pelaksana Konstruksi

Page 9: ETIKA PRESENTASI siap

PROSES SERTIFIKASI

Proses Sertifikat Keahlian (SKA) atau Sertifikat Keterampilan (SKT)sebagai tenaga ahli/terampil untuk ditetapkan sebagai Pananggung Jawab Teknik (PJT) dan Penanggung Jawab Klasifikasi (PJK). SKA atau SKT dibutuhkan sebagai persyaratan

permohonan Registrasi Badan Usaha Jasa Konstruksi sesuai klasifikasi dan kualifikasi perusahaan.

Pendaftaran menjadi anggota asosiasi perusahaan jasa konstruksi yang terakreditasi LPJK.  Asosiasi perusahaan dimaksud antara lain adalah Gapensi, Gapeksindo, Akli, Aklindo, Inkindo, Perkindo, dll.

Permohonan registrasi usaha jasa konstruksi kepada LPJK Daerah atau LPJK Nasional untuk mendapatkan Sertifikat Badan Usaha (SBU)sesuai klasifikasi dan kualifikasi badan usaha.  SBU diberikan kepada perusahaan Joint Venture (PMA), Kantor perwakilan Perusahaan Jasa Konstruksi Asing, Badan Usaha Milik Negara (BUMN) dan swasta nasional

Proses Izin Usaha Jasa Konstruksi (IUJK) sebagai Pelaksana Konstruksi (Kontraktor) atau Perencana & Pengawas Konstruksi (Konsultan) sesuai dengan Sertifikat Badan Usaha (SBU) yang telah dimiliki perusahaan untuk dapat melakukan kegiatan usaha dan mengikuti Tender/Pelelangan pekerjaan di Instanasi Pemerintah atau Proyek jasa konstruksi lainnya.

Page 10: ETIKA PRESENTASI siap

CONTOH SERTIFIKASI

Page 11: ETIKA PRESENTASI siap

CONTOH LISENSI

Page 12: ETIKA PRESENTASI siap